Cara Mengelola Uang THR |
Memasuki bulan
penuh berkah, tidak luput juga dengan masuknya uang THR (Tunjangan Hari Raya)
ke kantong atau bisa disebut juga dengan gaji ke-13. Biasanya THR diberikan dua
minggu sebelum hari raya berlangsung. Tentu diberikan kepada yang berhak
mendapatkan THR, dengan catatan jika telah bekerja dan memiliki masa kerja 12
bulan secara terus menerus atau lebih mendapatkan THR sebesar satu bulan upah.
Sedangkan, bagi yang baru memiliki masa kerja 3 bulan tetapi kurang dari 12
bulan diberikan secara proporsional dengan masa kerja yaitu dengan perhitungan
masa kerja/12 x 1 bulan upah.
Dengan adanya
jeda waktu sampai hari raya berlangsung, seharusnya bisa menganggarkan uang THR
dengan baik, sehingga pengeluaran yang ada pun tidak menguras uang THR.
Seharusnya THR dipergunakan sebagai sumber dana untuk membiayai belanja yang
timbul akibat Hari Raya itu sendiri. Sedangkan jenis biaya rutin tetap
mengandalkan sumber dana dari pendapatan yang biasa diperoleh.
Rencanakan Anggaran
Rencanakan
anggaran secara cermat, tetapi jangan sama kan dengan anggaran pengeluaran
bulanan. THR digunakan untuk membeli kebutuhan yang berkaitan dengan hari raya,
seperti; zakat atau pun rencana pulang ke kampung halaman. Jangan berlebihan
dalam membeli kebutuhan untuk makanan atau pakaian baru untuk hari raya.
Dana Tak Terduga
Jika memang
merencanakan untuk mudik atau pulang kampung, sediakan dana tak terduga untuk
keperluan di kampung halaman nantinya. Misalkan dana untuk makan, tempat
tinggal (jika memang tidak tinggal bersama sanak saudara), atau pun uang pecahan
kecil untuk dibagikan kepada keponakan-keponakan.
Tentukan Skala Prioritas
Berikan point
pada setiap kebutuhan, misalnya point terhadap kebutuhan yang memang harus
dibayarkan seperti; zakat. Lalu point kedua adalah kebutuhan yang bisa dibiayai
setelah semua kebutuhan wajib untuk hari raya telah terpenuhi.
Bayar Utang
Dengan
menggunakan dana THR, anda dapat membayar sisa-sisa utang, walaupun risikonya
tidak dapat menggunakan THR secara penuh. Tetapi, setidaknya bisa membuat lega
karena utang telah dilunasi.
THR Untuk Asisten Rumah Tangga
Persiapkan THR
untuk mereka yang membantu bekerja di rumah anda, seperti; asisten rumah
tangga, sopir bahkan pembersih kebun. Jangan sampai berutang THR kepada mereka.
Jangan Gunakan Kartu Kredit
Jika saat ini
sedang atau sudah berutang untuk keperluan hari raya. Sebaiknya dihentikan dulu
belanjanya, hal seperti ini bisa menyebabkan uang THR cepat habis atau dengan
kata lain seakan merasa tidak mendapatkannya. Terlebih lagi, jika menggunakan
kartu kredit, bisa membuat tagihan membengkak, dan lagi-lagi tidak merasakan
THR yang diperoleh.
Maksimalkan Untuk Berinvestasi
Menurut para
konsultan perencana keuangan, sebuah keluarga harus dapat mengelola uang THR
sebagaimana mengelola gaji bulanan biasa, misalnya untuk utang tiap bulan yang
ada, seperti; kartu kredit maksimal 30%, investasi minimal yang harus
dikeluarkan sebesar 10%, sedangkan sisanya bisa digunakan untuk keperluan Hari
Raya. Jika pengeluaran saat Hari Raya justru 2,5 kali lipat dari pengeluaran
bulanan, maka berhati-hatilah dan lakukan evaluasi secara detail karena itu
akan mengganggu kesehatan neraca keuangan anda.
Makassar, 4 Juli 2015
Sumber Bacaan :
https://www.aturduit.com/articles/bagaimana-mengelola-uang-thr-secara-tepat/
(Tulisan
dari sumber di atas sedikit di modifikasi tanpa mengurangi sedikit pun makna
yang terkandung di dalamnya)
Makasih tipsny gan boleh di coba nih
BalasHapusSama-sama, yuk coba di terapkan.
HapusMakasih tipsny gan boleh di coba nih
BalasHapusInternetnya lagi eror ya mas, sampai ngirimnya double gini.
HapusMakasiih tipsnya Timur, mencerahkan nih...semga THR nya optimal dan masih bisa disisakan untuk mnabung :)
BalasHapusSama-sama Mbak Irma. Semoga saja bisa demikian Mbak.
Hapuswah saya ga punya THR malah harus ngasih THR ada tipsnya engga hihi...
BalasHapusSaya pikirkan dulu ya tipsnya untuk satu itu.
HapusDan biasanya kalau dapat THR saya memilih untuk menabungkannya sebagian, sudah terkumpul bisa berinvestasi melaui pembelian tanah atau emas. hehehe
BalasHapusPatut di contoh nih caranya Mbak Liswanti.
HapusDan biasanya kalau dapat THR saya memilih untuk menabungkannya sebagian, sudah terkumpul bisa berinvestasi melaui pembelian tanah atau emas. hehehe
BalasHapusAsyik tuh, uang THR di kelola untuk hal-hal yang bermanfaat di masa yang akan datang.
HapusItu bagus tuh tentang utang, biasanya orang suka lupa bayar utang, padahal utang dibawa ke akhirat ya... hehehehehehehe :)
BalasHapusHehehe.. benar bangad, seringkali utang lupa di bayar.
Hapusbetul mas ,kadang orang terlalu konsumtif shg uang THR berlau begitu saja
BalasHapusSalah satu kebiasaan yang harus di buang jauh-jauh ya Mbak.
Hapusselamatkan dulu uang THR ke rekening lain yang gak bisa diambil sembarangan :)
BalasHapusBetul tuh Mbak Lidya, lebih baik uang THR di selamatkan dahulu ke rekening lain biar gak bisa di ambil.
Hapus