Senin, 23 Februari 2015

Bosan Lari Sendiri, Cobalah Bersama Komunitas

Bosan Lari Sendiri, Cobalah Bersama Komunitas
Lari merupakan salah satu olahraga yang paling mudah untuk dilakukan. Di Indonesia dalam beberapa tahun belakangan ini, olahraga sedang menjadi sebuah tren. Selain mudah dilakukan, lari juga merupakan olahraga yang murah dan bisa memupuk serta menguatkan rasa persaudaraan. Loh... kok bisa! 

Ya, iyalah pasti bisa. Lari itu kan adalah olahraga yang paling menyenangkan. Apalagi dilakukan bersama teman-teman, komunitas atau kelompok-kelompok lainnya. Tapi, bukan berarti lari sendiri gak menyenangkan ya... Tetap menyenangkan juga kok selama dilakukan dengan senang hati dan bukan karena gengsi atau paksaan dari orang lain.
 
Namun akan lebih menyenangkan bila bersama teman-teman, komunitas dan lain-lain. Mengapa? Karena berolahraga dengan berkelompok mampu mendapatkan hasil yang lebih optimal. Dan itu di dukung oleh hasil survey yang dilakukan di Kanada, loh. Tanpa hasil survey pun, hasil memang seperti itu dan saya sudah membuktikannya. 

Gak percaya! Coba deh... anda lakukan baik saat sendiri dan berkelompok. Setelah itu anda bandingkan hasil yang didapatkan dari keduanya, lalu simpulkan mana yang lebih baik maksimal hasilnya.

Menurut hasil survey, olahraga atau latihan berkelompok bisa membuat seseorang memiliki pola pikir yang lebih luas, semangatnya menjadi terpacu, meningkatkan motivasi, serta bisa banyak belajar satu sama lain. 

Percaya atau gak, motivasi tidak selamanya berasal dari diri sendiri, melainkan datang juga dari orang lain. Kehadiran teman, keluarga, kerabat terdekat, atau pun komunitas yang menemani berolahraga bisa meningkatkan motivasi anda. Di sisi lain, mereka juga bisa menjadi pendorong semangat sekaligus guru belajar, sehingga apa yang menjadi tujuan dan yang ingin anda raih saat berolahrga bisa tercapai dengan maksimal.

Sedangkan bagi yang sudah terbiasa dan gemar berlari, sudah bisa dipastikan membutuhkan target dalam latihan yang dilakukan. Untuk itu, dengan ikut berlari bersama komunitas, teman keluarga atau kerabat, bisa dijadikan sebagai pembanding dan tolak ukur latihan yang anda lakukan. Selain itu, anda juga bisa meminta mereka untuk memberikan evaluasi dari keseluruhan latihan yang anda lakukan saat bersama. 

Manfaat lainnya adalah anda bisa lebih hemat. Dengan berlari bersama teman, keluarga atau kerabat, anda bisa berbagi tugas untuk mempersiapkan bekal yang ingin di bawa. Contohnya seperti : minuman, makanan ringan, atau buah-buahan yang nantinya bisa di komsumsi baik sebelum dan sesudah latihan.

So.... Masih mau lari sendiri, atau anda sudah bosan lari sendiri. Cobalah untuk melakukannya bersama teman, keluarga, kerabat, bahkan komunitas. 

Semoga bermanfaat 

Makassar, 23 Februari 2015

4 komentar:

  1. karena sehat itu mahal maka mari membudayakan berlari/jogging

    BalasHapus
    Balasan
    1. Setuju. Sedangkan untuk mendapatkan tubuh yang sehat kita harus membangun gaya hidup sehat, salah satunya dengan berolahraga, seperti lari.

      Hapus
  2. setuju bro, kalau kita orangnya bosan lari sendiri cobalah ajak teman atau berkenalan dengan orang baru setidaknya ada yang bisa ditemani lari

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul sekali. Kalau tidak ada teman yang bisa di ajak, cara yang efektif adalah berkenalan dengan orang lain yang biasa berlari sehingga bisa menjadi teman saat berlari.

      Hapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...